Lombok Utara, NTB - Tiga Gili yang menjadi andalan Kabupaten Lombok Utara (KLU) di bidang Pariwisata mulai menunjukkan aktifitasnya, beberapa wisatawan lokal dan asing terlihat turun dari kapal cepat Eka Jaya 26 jurusan Pelabuhan Padang Bai Bali ke Pelabuhan Gili Trawangan Lombok Utara (Lotra), Sabtu (19/03).
Sejak wabah Covid-19 melanda bumi nusantara dari beberapa tahun yang lalu, ketiga gili ini bisa dikatakan mati total, Tiga gili yang menjadi Jantung perekonomian Kabupaten Lombok Utara lumpuh akibat pandemi Civid-19, selain itu Semua sektor yang bergantung pada pariwisata juga lumpuh.
Tiga gili tersebut terlihat seolah hidup kembali dengan adanya perhelatan motoGp yang digelar di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Kabupaten Lombok Tengah pada 18-20 Maret 2022 dan menjadi angin segar bagi sektor pariwisata dan menjadi harapan semua lapisan masyarakat khususnya Kabupaten Lombok Utara.
Kapolres Lombok Utara melalui Kapolsek Pemenang Iptu Lalu Eka Arya M. SH, MH menerangkan perhelatan motoGp di Mandalika Lombok membawa dampak kebangkitan wisatawan domestik dan mancanegara, meski jumlahnya belum banyak, namun cukup untuk memberi rasa optimisme bagi pengusaha jasa pariwisata di tiga gili.
Dari hasil koordinasi dengan Dinas Pariwisata Kabupaten Lombok Utara, NTB, mencatat Okupansi penginapan yang tersedia di kawasan wisata tiga gili yaitu Gili Trawangan, Meno dan Air (Tramena) sudah mencapai 50 persen dari total 4.000 kamar, dilihat dari data yang dihimpun hingga 17 Maret 2022" ucapnya
Arus lalulintas baik dari jalur pusuk dan senggigi yang biasanya sepi, saat ini sudah mulai ramai, demikian juga dengan pelabuhan penyebrangan bangsal dan teluk nare, Hal itu menunjukkan adanya peningkatan jumlah kunjungan yang sangat pesat dari wisatawan yang didominasi oleh wisatawan domestik.
Ia menghimbau kepada seluruh masyarakat "Walaupun jumlah wisatawan meningkat dan tingkat penyebaran covid 19 di Kabupaten Lombok Utara sudah menurun, namun kami bersama stake holder tidak henti-henti untuk selalu mengingatkan agar tetap tertib mentaati protokol kesehatan covid-19 dan melaksanakan vaksin bagi masyarakat yang belum vaksin satu hingga tiga.
"Jangan sampai dengan peningkatan jumlah wisatawan ke KLU, kita terlena dengan adanya varian baru omicron, tetap patuhi prokes agar wilayah kita menjadi Zona Hijau dan bersih dari Virus Corona, Tutup Kapolsek Iptu L. Eka Arya.(Adbravo)